Liputan6.com, Gensan City - Lagi-lagi budaya Indonesia mendapat antusias tinggi dari warga di negara lain. Buktinya, lebih dari 1.000 orang hadirin memadati gedung pertunjukan di SM Mall General Santos (Gensan) City, di Filipina, menyambut meriah rangkaian tarian tradisional Tanah Air yang ditampilkan dengan sangat apik oleh kelompok tari Ayodya Pala Indonesia.
"Sebanyak 6 tarian yang dinamis dari berbagai daerah yaitu Tari Legong, Tari Piring, Tari Mojang, Tari Bhineka, Tari Rampak Kipah, dan Tari Nandak Ganjen ditampilkan dengan ciamik dan sangat lincah secara sambung menyambung oleh 12 orang penari profesional asal Depok tersebut," demikian tutur Konsul Jenderal RI Davao City, Berlian Napitupulu seperti dikutip dari Kemlu.go.id, (24/9/2027),
"Usai pertunjukan tari, puluhan penonton tumpah ruah memasuki panggung untuk memberikan kembang, berfoto atau sekadar bersalaman dengan penari. Sampai-sampai MC menegur para penonton untuk meninggalkan panggung guna memberikan kesempatan kepada penari untuk beristirahat."
"Tak cukup sampai di situ, para penonton pun meneriakkan yel yel 'Indonesia..Indonesia', 'thank you Indonesia' dan 'we love you Indonesia'," ketika para penari akhirnya meninggalkan panggung, imbuh Konjen Berlian Napitupulu.
Lebih lanjut, Berlian Napitupulu menjelaskan bahwa tepuk tangan dan yel-yel tersebut merupakan puncak apresiasi publik Gesan City terhadap penampilan delegasi Indonesia selama hari kedua BIMP EAGA Festival of Culture. Acara yang diselenggarakan di Gensan pada 20 hingga 24 September 2017.
"Beberapa menit sebelumnya, Sekolah Indonesia Davao (SID) juga menampilkan pertunjukan Angklung interaktif yang sangat berkesan bagi audiens. Hanya dalam beberapa menit, para hadirin yang mayoritas pelajar dan pemuda Gensan itu berhasil memainkan lagu-lagu berbahasa Inggris dan Tagalog diiringi alunan angklung nan merdu."
"Mereka sangat terkesan dan gembira bisa mendendangkan lagu-lagu setempat dengan angklung," tambah Konjen Berlian.
Festival kebudayaan BIMP EAGA ini baru kali pertama diadakan dan diikuti oleh kempat anggota yaitu Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, and Philippines.
ARTIKEL INI DI ADAPTASI DARI LIPUTAN6.COM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar